The Green Apron Book, Rahasia Kesuksesan Bisnis Starbucks

Indiekraf.com – Dimulai pada tahun 1971, Starbucks telah berkembang sangat pesat pada tahun 1990-an. Selain memiliki kualitas produk yang terbaik, kesuksesan Starbucks ternyata juga datang karena manajemen yang sangat bagus. Mereka mampu mengajarkan sebuah prinsip perusahaan kepada karyawan atau mitra mereka dengan baik. Hal ini membuat Starbucks memiliki standard yang luar biasa.

Baca juga Digital Nomads, Trend Bekerja Dari Mana Saja ala Millennials

Hingga saat ini, Starbucks masih menjadi perusahaan kedai kopi yang terbesar di dunia. Mereka telah memiliki lebih dari 20 ribu kedai yang tersebar di 61 negara. Tentu tidak mudah bagi sebuah perusahaan untuk bisa mengontrol sebuah “standard” mereka di banyak tempat dan negara yang berbeda. Namun, Starbucks bukanlah perusahaan yang biasa. Mereka telah mampu mengontrol dan menerapkan “standard” mereka ke semua kedai yang mereka miliki dengan sangat baik.

Salah satu caranya adalah dengan membuat The Green Apron Book. Buku ini berisikan tentang nilai-nilai yang dianut oleh Starbucks yang akan diberikan kepada para karyawan atau mitra mereka. Topik utama yang ada pada buku ini adalah “The Five Ways of Being”, (Lima Cara untuk Menjadi).

Berikut adalah contoh nilai-nilai yang “diwariskan” Starbucks kepada setiap karyawan atau mitra mereka

Be Welcoming – Offer everyone a sense of belonging

Be Genuine – Connect, discover, respond

Be Knowledgeable – Love what you do. Share it with others

Be Considerate – Take care of yourself, each other and our environment

Be Involved – In the store, in the company, in the community

Baca juga Daryl Wilson, Bersama Kumata Memajukan Animasi Lokal

(Translate)

Terbukalah – Tawarkan kepada semua orang rasa saling memiliki

Menjadi Sejati – Interaksi, Cari Tahu, Respon

Berpengetahuan Luas – Cintai apa yang Anda lakukan. Lalu, bagikan pengetahuan Anda dengan orang lain

Penuh Perhatian – Jaga dirimu, satu sama lain dan lingkungan kita

Aktif Terlibat – Di toko, di perusahaan, di komunitas

Buku ini memberikan para mitra dan karyawan sebuah ide-ide yang bisa membuat mereka mempersonalisasikan hubungan mereka dengan pelanggan dengan baik. Buku tersebut ditutup dengan 3 kalimat sederhana namun sangat bermakna:

“Creating the experience that keeps people coming back relies on the magical combination of three things: our products, our places, and our people.

They come for coffee, stay for the inviting warmth, and return for the very human connection.

Now go ahead, welcome your next new regular!”

“Ciptakan pengalaman yang membuat orang kembali lagi dengan menerapkan kombinasi ajaib dari tiga hal ini: produk kita, tempat kita, dan karyawan kita.

Mereka datang untuk minum kopi, menetap karena sambutan yang hangat, dan kembali karena koneksi yang sangat manusiawi.

Sekarang bersemangatlah, sambut pelanggan baru Anda!”

Penulis: Achmad Faridul Himam

Referensi

Starbucks: Where the Ordinary Becomes Extraordinary

Exit mobile version