Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Industri KreatifMusikSeni Pertunjukan

‘How You Like That’ versi Koplo Diunggah Via Vallen di Youtube

Di era sekarang siapa sih yang tidak tahu BLACKPINK? Girl group asal Korea Selatan yang debut pada tahun 2016 silam memang terkenal belakangan ini. Pada akhir bulan Juni lalu, mereka merilis single terbaru berjudul ‘How You Like That’, Video klip lagu tersebut  diunggah pada 26 Juni 2020. Tapi ada yang kabar yang lebih unik datang dari musisi dalam negeri. Pedangdut ternama, Via Vallen kabarnya merilis cover dari lagu ‘How You Like That’ dalam versi koplo!

Lagu BLACKPINK tersebut hingga saat ini masih menduduki peringkat #2 di trending YouTube dan telah mencapai views hingga hampir 229 Juta. Seakan melihat peluang baik, Via Vallen turut memeriahkan kembalinya BLACKPINK dengan membuat video cover nya. Sebelumnya, penyanyi asal Sidoarjo ini memang sudah sering mengunggah video – video cover versi koplo. Dan hampir di semua video cover nya ia mendapat respon positif dari penggemar.

Baca Juga

 

Cover lagu yang diunggah pada 3 Juli ini telah mendapat jumlah penonton sebanyak 997 ribu. Video ini juga masuk sebagai YouTube Trending di urutan ke 15 . Pada kolom description box, Via menuliskan harapannya agar cover lagu versi koplo ini dapat mengobati rindu dari para penggemar. Ia juga berharap cover lagu ini bisa menghibur yang bukan penggemarnya.

“Semoga dengan membuat lagu how you like that versi koplo, menjadi jembatan untuk musik tradisional bisa lebih dikenal lagi” ucapnya. Ia juga berharap agar kedepannya penikmat musik dangdut bisa bertambah. Tentunya harapan ini menjadi doa baik bagi para musisi koplo lainnya. Pasalnya, anak muda sekarang masih banyak yang belum menggemari genre ini. Bahkan, tak sedikit juga yang belum tahu asal usul musik koplo. 

Salah satu keunikan dari video cover ini adalah pembuatannya yang ternyata dilakukan di garasi rumah. Beberapa waktu lalu, Via sempat ditimpa musibah kebakaran mobilnya yang diduga dilakukan dengan sengaja. Lewat kolom deskripsi, ia mengatakan bahwa video ini dibuat tepat sebelum peristiwa naas itu terjadi.

Baca Juga

 

Dari sinilah kita bisa mengambil pelajaran baik, bahwa untuk melestarikan budaya seperti musik koplo, kita bisa melakukan inovasi seperti meng-cover lagu yang sedang trend. Tak hanya itu, pembuatan video pun bisa kita lakukan dengan cara sederhana tanpa budget  yang berlebihan.

Semoga sukses selalu untuk Via Vallen!
Show More

Related Articles