Indiekraf.com – Hadir sebagai startup berbasis pertanian, Agrisolute meluncurkan produk perdananya Syminic, yang mentargetkan masyarakat perkotaan, dan generasi muda, agar lebih mencintai dan memahami dunia pertanian.
Syminic sendiri merupakan sebuah perangkat pertanian portable aeroponic dengan bentuk vertical yang sudah ditanam sistem pinter, sehingga segala proses pengairan dan sebagainya bisa dipantau dari aplikasi Agrisolute. Aneka jenis tanaman seperti lettuce dan bayam merah yang kini marak dikonunsumsi bisa ditanam dengan media Syminic ini.
Dalam peluncuran Syminic dan aplikasi Agrisolute di MCC pada Sabtu (28/09) CEO dari perusahaan yang diinisiasi para alumnus Universitas Brawijaya yaitu Stanislaus Glorius Vigo Angeswara menyampaikan bahwa Syminic akan menyasar market orang perkotaan yang punya keinginan berkebun namun terkendala waktu dan lahan yang minimalis.
“Saat ini pertanian mulai ditinggalkan generasi muda. Harapan kami Syminic ini akan jadi langkah awal, untuk bisa kembali menjadikan pertanian mendapatkan perhatian dari kaum muda, sehingga ke depan identitas Indonesia sebagai negara agraris tidak akan semakin tenggelam. Syminic akan sangat tepat diaplikasikan di perkotaan yang kita tahu memiliki lahan sempit. Apalagi alat ini juga sudah smart, sehingga akan mempermudah penggunannya,” jelas pria yang akrab dengan panggilan Vigo tersebut.
Sementara CTO Agrisolute Ferdianysah Putra Pratama menyatakan bahwa kehadiran Agrisolute diharapkan akan bisa menjadi penghubung dunia pertanian dengan generasi muda, serta juga menjadi solusi bagi dunia pertanian di Indonesia ke depannya.
“Agrisolute kami harapkan bisa menjadi satu aplikasi yang memberikan banyak manfaat bagi dunia pertanian. Mulai dari perawatan hingga pemasaran ke depannya. Serta dalam bentuk aplikasi yang bisa diunduh di Play Store, kami harapkan bisa membuat generasi muda bisa banyak belajar tentang dunia pertanian, karena di dalamnya kami banyak edukasi. Harapannya mereka akan tertarik dan mau menekuni dunia pertania,” ucapnya.
Untuk Syminic sendiri akan dilepas ke pasaran dengan bandrol Rp 6 jutaan. Sedangkan aplikasi Agrisolute bisa diunduh di Play Store secara gratis.