Indiekraf.com – Belakangan ini, ternyata tak sedikit orang yang ingin mencoba berkarya. Hal itu menjadi semangat yang perlu ditiru di tengah pandemi COVID-19 seperti sekarang. Salah satunya adalah banyaknya peminat Podcast hingga saat ini. Semakin banyak peminat dari bidang ini ternyata membuat Twitter sebagai platform media sosial mulai mempertimbangkannya. Bahkan, kini Podcast di Twitter tengah dalam proses pengembangan!
Podcast di Twitter Sedang Dikembangkan, Tertarik Cobain?
Semakin banyaknya peminat Podcast di tengah masyarakat ternyata semakin menarik perhatian. Hal ini juga yang ditelaah oleh Twitter, salah satu platform media sosial yang banyak digandrungi masyarakat. Mereka dikabarkan tengah mengembangkan fitur Podcast di twitter. Hal ini merupakan berita yang cukup mencengangkan. Pasalnya tak sekali dua kali saja mereka mencoba menghadirkan fitur baru di platform tersebut.
Sebelumnya, sudah ada fitur konten audio di Twitter yang bernama ‘Spaces’. Nantinya fitur podcast itu akan jadi bentuk pengembangan dari Space. Bisa dibilang bahwa fitur Space memang banyak digunakan oleh para pengguna. Melalui fitur itu, kita bisa mendengarkan atau bahkan ikut berdiskusi tentang topik tertentu bersama dengan pengguna lainnya.
Bentuk Pengembangan dari Fitur Spaces
Kabar pengembangan Podcast di Twitter berawal dari Jane Manchun Wong. Namanya sudah terkenal karena ia kerap mengetahui beberapa tanda fitur baru yang ada di Twitter. Ia mengenalinya dengan menggali basis kode di platform tersebut. Dalam prosesnya, ia berhasil menemukan tanda mikrofon di bar navigasi bawah. Ia menyimpulkan bahwa ikon tersebut akan menjadi ‘gerbang’ untuk mengakses fitur terbaru mereka.
Fitur Spaces sendiri sudah ada sejak tahun 2022 di bulan November. Fitur ini dibuat untuk menjadi pesaing unggul dari aplikasi Clubhouse yang saat itu tengah naik daun. Tak sedikit juga pengguna Twitter yang senang dengan fitur tersebut. Namun, ada juga nih fitur di Twitter yang berakhir ‘kandas’. Salah satunya adalah fitur ‘Story’ yang tadinya ada dan sekarang sudah dihapus secara resmi.
Baca Juga 3 Alasan Startup Kamu Harus Aktif di Twitter Daripada di Instagram
Twitter Siapkan Fitur Shopping Bernama Shop Module