Indiekraf.com – Malang memang memiliki banyak destinasi wisata dengan berbagai jenis. Mulai dari wisata kuliner hingga wisata alam pun disajikan dengan sangat cantik di kota ini. Itu pula yang ditonjolkan oleh sekelompok mahasiswa Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Program KKN sendiri merupakan bentuk pengamalan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Mahasiswa Unikama dari kelompok KKN 40 ini melakukan proyek di Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang. Sekelompok mahasiswa tersebut melakukan berbagai kegiatan untuk membantu masyarakat hingga memaksimalkan potensi yang ada di desa tersebut, terutama potensi wisata. Hal ini bukan tanpa tujuan, karena desa ini mampu dimaksimalkan potensi wisatanya untuk menggaet para wisatawan.
Desa Pujiharjo pun memiliki daya tarik wisata berupa hutan cemara. Upaya untuk mempercantik hutan ini pun dilakukan para mahasiswa dibawah Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Dr. Teguh Sulistyo, M.Pd. para mahasiswa pun membentuk kerajinan yang bisa digunakan sebagai ‘Spot Foto’ untuk para pengunjung yang ingin mengabadikan momen liburannya di hutan cemara ini. Maniati Bulu selaku Ketua Kelompok KKN 40 memberikan keterangannya pada Malang Times.
Baca Juga EsSUSU Suguhkan Sensasi Unik dari Segarnya Minuman Es Susu
“Saat ini Spot foto banyak digandrungi oleh kalangan muda. Kemana-mana pasti mereka menyempatkan untuk Selfie. Dengan adanya Spot foto ini pasti menarik para pengunjung khususnya kalangan muda untuk datang ke wisata hutan cemara,” tuturnya. Ia mengatakan bahwa dengan adanya spot foto ini pun bisa membuat hutan cemara tersebut semakin dikenal masyarakat melalui media sosial. Dengan begitu, sektor perekonomian masyarakat sekitar akan terdampak, sehingga muncul kemungkinan untuk para warga menjual oleh-oleh khas dari daerah tersebut.
Menyambut hal tersebut, Kepala Desa (Kades) Pujiharjo, Hendik Arso Hadi Winulyo S.H mengapresiasi program yang dilakukan oleh para mahasiswa Unikama. “Terima kasih telah membantu masyarakat desa untuk membuat spot foto agar wisata hutan cemara ini menjadi lebih indah. Kami akan menjaga dan merawat apa yang telah diberikan oleh mahasiswa KKN Unikama,” jelasnya. Jadi untuk para wisatawan, jangan lupa untuk kunjungi Hutan Cemara yang terletak di Desa Pujiharjo ini untuk terus membangkitkan sektor pariwisata yang sempat lesu akibat pandemi.