Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Industri KreatifKabar KreatifKreatif TourismKulinerMbois MediaWisata Kreatif

Ngidam Rawon di Malang? Ini 3 Kedai yang Bisa Kamu Coba!

Indiekraf.com – Siapa yang tak kenal dengan Rawon? Makanan yang sering dinikmati oleh masyarakat khususnya di daerah Jawa Timur ini memang memiliki cita rasa yang khas dan tentunya lezat. Kesegaran kuahnya dipadukan dengan empuknya daging membuat Rawon semakin digandrungi oleh masyarakat dari segala kalangan umur. 

Di Kota Malang sendiri, tak sulit untuk kamu menemukan berbagai kedai yang menyediakan menu rawon. Jika kamu sedang berada di Malang, ini dia 3 kedai yang wajib kamu coba untuk menikmati rawon!

Sumber : Instagram @rawonnguling

Rawon Rampal

Kedai Rawon Rampal ini sudah berdiri sejak tahun 1957. Kedai ini juga terkenal tidak pernah sepi pengunjung. Bukan tanpa sebab, rawon yang disajikan di kedai ini adalah racikan sang pendiri yaitu Alhamrhumah Mbah Syari’ah. Kelezatannya sudah tak perlu diragukan lagi.

Menu yang disajikan memang tak bisa dikatakan murah, akan tetapi para pengunjung seakan rela merogoh kocek lebih dalam untuk bisa menikmati rawon disini. Sudah berdiri sejak lama, cara memasak rawon di kedai ini pun bisa dibilang tak berubah. Proses memasaknya menggunakan tungku dan arang yang menambah rasa khas.  Kedai ini bisa kamu temui di Jalan Panglima Sudirman No. 71A, Malang.

Rawon Tessy 

Kedai rawon Tessy terletak di Jalan Trunojoyo, Klojen, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111. Lokasinya yang dekat dengan Stasiun Kota Baru membuat kedai ini tak bisa sepi pengunjung. Tak hanya warga lokal, para wisatawan yang baru sampai di Malang pun bisa mengunjungi kedai ini hanya dengan berjalan kaki dari stasiun. 

Untuk harganya sendiri Rawon Tessy terbilang lebih terjangkau. Tak heran kedai ini menjadi primadona. Kuah rawon yang tak terlalu kental serta rasa kuah yang gurih semakin membuat penikmatnya terpikat.

Rawon Nguling

Rumah makan ini terletak  di Jalan Zainul Arifin no. 62. Kedai ini seringkali dipenuhi pengunjung meskipun tempatnya terbilang cukup luas. Hal itu bisa terlihat dari mobil yang terparkir berjejer di bagian luar kedai tersebut. Kedai ini tak hanya menawarkan Rawon yang lezat, tapi juga menu lain seperti sop buntut dan aneka penyetan.  

Meja-meja di dalamnya juga selalu menyediakan berbagai lauk-pauk seperti tempe, babat, paru, perkedel dan menu lainnya. 

Baca Juga 5 Mie Kekinian di Kota Malang yang Wajib Kamu Coba, Nomor 3 Bikin Ngiler!

Itu dia 3 kedai yang wajib kamu kunjungi untuk menikmati Rawon di Kota Malang. Selamat mencoba!

Show More

Related Articles