Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Kabar KreatifKota KreatifKreatif TourismWisata Kreatif

Siap Beroperasi, Apa Beda LRT dan MRT?

Indiekraf.com – Transportasi umum saat ini menjadi salah satu pilihan untuk bepergian, terutama di Ibu Kota Jakarta. Beberapa waktu belakangan ini pun telah santer terdengar tentang kabar dari moda transportasi umum terbaru yaitu LRT. Kini LRT Jabodetabek telah siap beroperasi setelah diresmikan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo. Seperti apa sih detil dari moda transportasi terbaru ini, dan apa beda LRT dan MRT? Simak ceritanya berikut ini!

Telah Diresmikan Langsung oleh Presiden RI Joko Widodo

Tepat pada 28 Agustus 2023, LRT Jabodetabek akhirnya diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Setelah diresmikan, masyarakat pun bisa langsung ikut menjajal transportasi publik ini di hari yang sama. Perjalanan Jokowi dengan LRT Jabodetabek dimulai dari Stasiun Harjamukti, Depok sampai ke Stasiun Cawang. Perjalanan tersebut ditempuh dengan 40 menit saja.

apa beda lrt dan mrt
Sumber Gambar : Instagram @lrtjkt

Sesampainya di Stasiun Cawang, Jokowi pun memberikan keterangannya. “Alhamdulillah, hari ini LRT siap dioperasikan. Baik dari Harjamukti di Cibubur maupun dari Bekasi ke Jakarta. LRT Jabodebek dengan panjang 41,2 km telah menghabiskan dana sebesar Rp32,6 triliun,” ucapnya, dikutip dari USS Feed.Tidak sendiri, Jokowi hadir di peresmian tersebut bersama Ibu Negara, Iriana, beserta dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Erick Thohir selaku Menteri BUMN dan Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Menko Marves.

Apa Beda LRT dan MRT? Ternyata Cukup Banyak Bedanya!

Untuk kamu yang penasaran, sebenarnya LRT dan MRT punya keunggulan masing-masing sebagai moda transportasi publik. Jadi, apa beda LRT dan MRT? Perbedaan yang paling mencolok ada pada aliran listrik yang digunakan. Pada LRT digunakan listrik aliran bawah, sedangkan MRT menggunakan listrik atas kereta. Selain itu, kedua transportasi ini punya beda kapasitas yang cukup besar. Untuk LRT bisa membawa kurang lebih 600 penumpang, sedangkan MRT membawa setidaknya 1950 penumpang. 

Tidak hanya itu, kecepatan keduanya juga sangat berbeda. LRT memiliki kecepatan sekitar 90 km/jam. Untuk MRT pun ditempuh dengan kecepatan 110 km/jam. LRT juga memiliki rangkaian gerbong sebanyak 2-4 gerbong dan MRT punya 6 rangkaian gerbong. Keduanya juga punya jalur tempuh yang berbeda untuk saat ini. Jadi kamu bisa memilih di antara keduanya untuk sampai ke tujuan yang kamu inginkan.

Baca Juga Tiket Masuk MRT Tak Bisa Pakai e-Wallet, Lalu Pakai Apa?

Transjakarta Pink: Apakah Berpengaruh untuk Tekan Angka Pelecehan Seksual?

Show More

Related Articles