Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Kabar KreatifOpini Kreatif

Transjakarta Pink: Apakah Berpengaruh untuk Tekan Angka Pelecehan Seksual?

Indiekraf.com – Berbagai pilihan transportasi di Ibu Kota Jakarta saat ini sudah disediakan semaksimal mungkin oleh pemerintah. Meski begitu, ada saja pengalaman kurang menyenangkan yang terjadi saat menggunakan transportasi umum. Seperti misalnya kasus pelecehan seksual yang sempat terjadi di bus TransJakarta. Saat ini, pihak TransJakarta meluncurkan armada TransJakarta Pink. Sebenarnya seberapa berpengaruh sih armada berwarna merah jambu itu untuk menekan kasus pelecehan seksual?

TransJakarta Pink: Armada Merah Jambu untuk Mengatasi Kasus Pelecehan Seksual

Tersedianya pilihan transportasi umum saat ini sudah sangat beragam. Hal ini pastinya untuk mengatasi beberapa permasalahan seperti kemacetan yang kerap terjadi setiap hari. Namun, masih ada saja kejadian yang belum bisa terhindarkan seperti pelecehan seksual. Beberapa waktu lalu, sempat tersiar kasus pelecehan yang terjadi di armada bus TransJakarta. Kejadian tersebut mendadak viral di media sosial lantaran pelaku yang berusaha kabur dan sempat direkam dalam sebuah video.

Menanggapi kejadian ini, pihak TransJakarta melakukan upaya penambahan armada berwarna merah jambu. TransJakarta Pink ini adalah armada yang dikhususkan untuk penumpang wanita.  Apriastini Bakti Bugiansri sebagai Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta memberikan keterangannya.Bus pink hadir untuk meminimalisir terjadinya pelecehan seksual. Kami ingin penumpang wanita dapat menikmati layanan TransJakarta dengan merasa aman dan nyaman,” tuturnya, dikutip dari USS Feed.

Memperketat Sistem Keamanan Sebagai Upaya Tambahan

Demi menertibkan keamanan dalam penggunaan transportasi umum ini, pihak mereka juga melakukan upaya lainnya. Hal itu seperti memperketat sistem keamanan di setiap halte. Saat ini seluruh armada TransJakarta sudah memiliki perangkat CCTV serta personel keamanan. Harapannya, dengan meningkatkan sistem tersebut dan menambah armada khusus perempuan bisa menekan angka kejahatan terutama seperti kasus pelecehan. 

Kami selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik dan melindungi pelanggan kami dari segala bentuk gangguan keamanan. Dan bila hal itu terjadi, kami akan memfasilitasi pelanggan kami untuk menggunakan hak hukumnya, melalui jalur penegakan hukum kepada pihak berwenang,” tambah Apriastini. Semoga kelak seluruh transportasi umum di Tanah Air bisa terus menciptakan layanan yang ramah dan aman bagi seluruh penggunanya.

Baca Juga Kwangya Jakarta Resmi Dibuka, Ramai hingga Antre dengan Tertib

Show More

Related Articles