Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifIndustri KreatifInsightKabar KreatifMusikPelaku Kreatif

Agnez Mo Pernah Tolak Tawaran Miliaran Rupiah Saat Promosi Lagu Barunya

Indiekraf.com – Agnez Mo adalah seorang musisi Indonesia yang karirnya telah diakui oleh dunia internasional. Beberapa musisi papan atas asal Amerika bahkan pernah bekerjasama dengannya, salah satunya adalah Chris Brown. Mereka berdua berhasil menciptakan lagu berjudul Overdose pada tahun 2018.

Untuk mempromosikan lagu tersebut, Agnez Mo sempat mendapatkan tawaran senilai miliaran rupiah dari sejumlah klub striptis. Namun, Ia memilih untuk menolah tawaran tersebut, meskipun hanya sekedar undangan untuk datang kesana. Pengalaman tersebut diungkapkan melalui perbincanganya dengan Daniel Mananta di YouTube.

Baca juga Endah Laras, Pewaris dan Penerus Kejayaan Keroncong Tanah Air yang Kekinian

Dikutip dari cnnindonesia.com, Agnez Mo menolak tawaran beberapa klub striptis yang ada di New York tersebut dikarenakan bersebrangan dengan prinsip dan nuraninya. “Saya waktu itu pernah ditawarin, pada saat saya lagi promo Overdose. Mereka [industri musik AS] itu kalau promote [lagu baru] di strip club, menurut mereka ‘it’s fine’. Karena it’s part of the promotion,” ujarnya.

Agnez Mo menyatakan bahwa dirinya telah ditawari oleh 3 klub striptis. Masing-masing klub tersebut menawarkan uang sebesar 25 ribu dolar, sehingga Ia bisa mendapatkan total 75 ribu dolar Amerika, atau sekitar 1,04 miliar rupiah. Pihak klub tidak meminta Agnez untuk tampil, melainkan hanya diundang untuk datang dan menyapa para pengunjung selama 30 menit dan lagunya akan diputarkan oleh DJ disana.

Baca juga Keren! Vidi Aldiano Kolaborasi Dengan Anggota Maroon 5

Meski begitu, Ia tetap menolak tawaran tersebut karena merasa tak nyaman untuk tambil disana. “Kau tahu tidak mukanya orang-orang itu pas saya bilang ‘i’m sorry i can’t do that’. Mukanya mereka kayak, ‘wait what??’ Karena buat mereka kayak kerjaan, [tawaran itu] part of the job,” tambah Agnez.

Selama berkarir di Amerika, Agnez Mo mengaku sangat selektif untuk memilih acara disana. Bahkan Ia telah menolak sekitar 50 persen jadwal manggung dikarenakan acara tersebut bertolak belakang dengan keyakinannya. Ia sama sekali tidak kecewa dengan keyakinan yang dipegangnya. “Itu bukan saya. Karena buat saya, hidup saya jauh lebih berarti dari karier. Saya sebagai perempuan. Saya akan menjadi ibu suatu saat,”.

Referensi

[1] Cerita Agnez Mo Tolak Tawaran Rp1 M dari 3 Kelab Striptis

Show More

Related Articles

Back to top button