Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifIndustri KreatifKabar KreatifMbois Media

Gathering Alterra Academy, Siapkan Program untuk Engineer di Kota Malang

Indiekraf.com – Alterra Academy telah sukses membuka gathering di Kota Malang. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa, 21 Mei 2024 di IndigoSpace Malang ini membawakan materi tentang panduan berkarir di bidang IT yang disampaikan oleh Iswanul Umam (Umam), selaku Head Of Immersive Program Alterra Academy.

Disampaikan oleh moderator, Alterra Academy memiliki beberapa program pembelajaran. Salah satunya adalah Immersive Program yang berisi bootcamp dalam bidang Backend, Frontend, dan Data. Kelas gratis yang diadakan di Malang kali ini merupakan gambaran dari materi-materi kelas Immersive Program tersebut. 

Kelas IT dari Alterra Academy kali ini ditujukan kepada para peminat karir Software Engineering yang hendak meniti karir di bidang serupa. Didatangi oleh peserta dari berbagai latar belakang, seperti pekerja hingga mahasiswa, kelas ini berisi materi tentang beberapa jalur karir dalam bidang IT.

Dalam presentasinya, Umam membagikan materi tentang informasi jalur karir di bidang IT. Ada posisi Backend, Frontend, QA, dan Data. Data yang dimaksud di sini adalah seperti Data Analyst, Data Engineer, dan Data Scientist. Jadi Data dalam konteks ini masih berhubungan dengan bidang IT. Tiap posisi bidang IT yang disampaikan Umam memiliki fokus yang berbeda, seperti Frontend yang bersinggungan dengan UI/UX dan Backend yang lebih kepada pemrograman. 

“Salah satu strateginya jika mau berkarir di bidang Frontend, setidaknya juga harus kenal dan mengerti dengan principle of design. Memang secara umum seringkali berkaitan dengan coding, tetapi kudu ngerti desain juga agar bisa selaras dengan UI/UX designer,” terang Umam dalam presentasinya.

Sumber foto: dokumentasi Indiekraf

Selain itu, Umam juga membagikan strategi bagaimana cara menarik perhatian Human Resource (HR) melalui CV maupun skill yang dimiliki calon pekerja jika ingin berkarir dalam bidang IT. Setelah sesi materi dibagikan, dibuka sesi tanya-jawab kepada para peserta dan ada sesi giveaway untuk peserta yang telah memenuhi syarat.

Tentang Alterra Academy 

Alterra Academy adalah salah satu lembaga pembelajaran dari Malang yang menyediakan program-program bootcamp berbasis IT untuk memenuhi kebutuhan IT di industri. Berbagai program yang ditawarkan Alterra Academy akan dibimbing langsung oleh mentor-mentor profesional, mulai dari bimbingan teknis, soft-skill, hingga layanan psikologis bagi peserta. Jika berminat untuk belajar bersama Alterra Academy, informasi mulai dari biaya, program, dan lainnya dapat diakses di website maupun instagram resmi Alterra Academy.

Baca Juga:

Show More

Related Articles