Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifDigital KreatifIndustri KreatifKabar KreatifMbois Media

Hadiri Event Ramah Tamah STASION 2021, Walikota Sutiaji Berharap Kota Malang Jadi Silicon Valley-nya Indonesia

Indiekraf.com – Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji hadir dan memberikan arahan dalam kegiatan Ramah Tamah STASION 2021, yang digelar oleh Komunitas STASION, Jumat ini (11/6). Dalam paparannya, Walikota Sutiaji mengajak kelompok-kelompok startup untuk saling bersinergi bersama melalui kolaborasi hexahelix dalam penguatan ekosistem digital kreatif di Kota Malang.

โ€œMalang diharapkan menjadi Silicon Valley-nya Indonesia, kaitannya dengan industri digital. Saya minta kelompok-kelompok startup untuk bangun komitmen dan konsistensi,” ujar orang nomor satu di Kota Malang itu.

Baca juga Walikota Malang Launching Si Melon Ijo: Aplikasi Monitoring Elpiji 3 Kilo

Hal ini diungkapkan Walikota Sutiaji lantaran tingginya pertumbuhan industri startup di Kota Malang. Tercatat hingga saat ini, Kota Malang memiliki 168 industri startup berbasis digital.

Acara Ramah Tamah STASION 2021 dihadiri oleh Walikota Malang Drs. H. Sutiaji serta pelaku ekonomi kreatif di Malang
Acara Ramah Tamah STASION 2021 dihadiri oleh Walikota Malang Drs. H. Sutiaji serta pelaku ekonomi kreatif di Malang

“Kita tetep punya idealisme yang kuat, dari Malang untuk Indonesia dan dunia kita jadikan kenyataan. Program-program kita harus mendunia. Yakinlah Malang punya potensi itu,” pungkas Walikota Sutiaji.

Memegang kunci penting bagi tumbuh kembangnya ekonomi kreatif di Kota Malang, kolaborasi yang positif diharapkan mampu mewujudkan ekosistem digital kreatif guna mendorong tumbuhnya industri startup di Kota Malang.

Baca juga 3 Cafe Di Malang Ini Bisa Bikin Kamu Tenang, Apa Saja Ya?

Sumber daya manusia Kota Malang sendiri turut mendukung ekosistem digital kreatif di Kota Malang. SDM di Kota Malang tengah didominasi oleh pemuda milenial. Setidaknya 50,63% komposisi penduduk Kota Malang adalah generasi Z.

“Masalah SDM saya punya keyakinan tidak kekurangan, ini kita kuatkan. Pemkot Malang akan berikan fasilitasi. Terus menerus kita berikan kolaborasi. Kita jalin koneksi digital dengan startup-startup di Kota Malang,” ungkap Walikota Sutiaji.

Terakhir, Walikota Sutiaji turut mengapresiasi eksistensi Stasion sebagai komunitas yang mewadahi startup lokal untuk menjadi bagian dari penggerak industri startup digital di Kota Malang. Walikota Sutiaji juga berpesan agar semua pihak terus bersinergi bersama menguatkan ekosistem digital kreatif di Kota Malang.

“Terus berupaya agar Malang ini kita kuatkan lingkungan ekosistem digital kreatifnya. Saya punya keyakinan kita bisa. Posisi kita sudah terbangun dengan baik. Sudah waktunya kita bangkit,” tandas Walikota Sutiaji.

Show More

Related Articles