Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Desain ProdukIndustri KreatifKabar KreatifKulinerPelaku Kreatif

Kedai Kopi Asal Indonesia Ini Sukses Buka Gerai Pertama di Jepang!

Indiekraf.com – Siapa yang tak tahu Kopi Kalyan? Salah satu coffee shop yang ada di Jakarta ini memang sudah cukup terkenal tak hanya karena menunya yang enak tapi juga tempatnya yang cozy. Tahukah kamu, mereka baru saja mengumumkan bahwa mereka sudah membuka cabang di Jepang lho!

Dibukanya Kopi Kalyan di Jepang menjadi sebuah prestasi karena mereka berhasil membawa toko kopi lokal ke luar negeri. Hal ini disampaikan melalui Instagram resmi Kopi Kalyan Japan @kopikalyanjapan. Dalam laman resmi ini, mereka menampilkan banyak teaser sebagai ‘hint’ bahwa mereka akan segera membuka tokonya di Jepang. 

Sumber : Instagram @kopikalyanjapan

Mereka juga menampilkan sebuah video dalam Instagram tersebut dengan caption yang cukup panjang. “Tidak pernah dalam mimpi terliar kita mengira kita akan sampai di sini, tapi di sinilah kita! Meremehkan mengatakan bahwa tahun lalu sangat sulit. Kami tahu bahwa kami siap menghadapi tantangan, tetapi tidak pernah kami bayangkan bahwa itu harus dilakukan di tengah pandemi global.” tulis mereka. Caption yang ditulis dalam Bahasa Inggris ini juga menuliskan, “Kopikalyan Tokyo awalnya direncanakan buka pada pertengahan tahun 2020, namun karena situasi menjadi tidak menentu dan pembatasan meningkat, penundaan pun tak terhindarkan. Pengorbanan telah dilakukan tetapi akhirnya kami berhasil mencapai hari ini, hari pembukaan!” lanjutnya.

Baca Juga Bisnis Kopi Literan Di Kota Malang, Siapa Saja Pelakunya?

Kopi Kalyan menyebutkan bahwa ini merupakan langkah kecil untuk mereka menuju ke misi mereka kedepan. Membawa kopi Indonesia ke khalayak yang lebih luas adalah tujuan mereka, dan kini kedai ini sangat senang bisa memulainya dari Tokyo sebagai kota favorit mereka. Tak lupa mereka juga menyertakan penghargaan dan rasa terimakasih untuk tim Kopi Kalyan Japan maupun Indonesia yang sudah bekerja keras untuk mewujudkan mimpi ini.  Pihak mereka juga berterimakasih pada komunitas kopi Indonesia yang turut mendukung mereka.

“Kami menyadari bahwa ini bukanlah garis finish tapi alasan untuk merayakannya sedikit. Kami berharap melalui perjalanan yang sederhana ini kami akan tampil lebih kuat dan lebih membumi.” pungkasnya. Untuk kamu yang ada di Jepang, atau ingin berlibur kesana setelah pandemi kamu bisa catat alamatnya! Kedai ini terletak di  Tokyo Garden Square Harajuku, Shibuya-ku, Jingu-mae dan dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 – 20.00. 

Show More

Related Articles

Back to top button