Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifDigital KreatifIndustri KreatifKabar KreatifMusikSeni Pertunjukan

Konser Online Pamungkas Sebagai Perayaan Album Barunya

Indiekraf.com – Solois muda Indonesia yang kini tengah naik daun, Pamungkas, memberi kabar baik untuk para penggemar. Dirinya dikabarkan akan segera menghibur penggemarnya lewat sebuah konser. Konser tersebut akan diselenggarakan secara daring mengingat pandemi yang belum reda di Tanah Air. Kira-kira seperti apa ya keseruan konser online Pamungkas nanti?

Konser Online Pamungkas Sebagai Perayaan Album Barunya
Sumber : Instagram @pamunqkas

Konser Online Pamungkas Bertajuk ‘Pamungkas: The Solipsism 0.2 Concert’

Seperti yang diketahui sebelumnya, Pamungkas sempat mengeluarkan album baru. Album dengan judul ‘Solipsism 0.2’ ini banyak menuai respon positif dari penggemar. Kini ia berencana untuk melanjutkan perjalanan dari album tersebut dengan menggelar konser online

Konser online Pamungkas yang diberi tajuk ‘Pamungkas: The Solipsism 0.2’ ini akan digelar di Kamala Grand Ballroom, Sleman City Hall. Di dalam konser tersebut, dirinya akan membawakan lagu-lagu dari album terbarunya. Pihaknya juga digadang akan menyajikan riwayat perjalanan karir Pamungkas lewat sebuah film dokumenter. Seru banget ya, penggemar bisa nonton konser sambil menelaah perjalanan karir sang musisi.

Membuktikan Pandemi Tak Halangi Berkarya

Memang saat ini Indonesia belum mengalami surut dari pandemi dunia yaitu COVID-19. Namun, hal itu tak menghalangi Pamungkas untuk terus mengeluarkan karya terbaiknya. Pamungkas sempat mengumumkan perilisan album barunya pada 3 Februari 2021 lalu. Kabar ini ia unggah langsung di Instagram pribadi nya, @pamunqkas.

Meski pada perilisan albumnya ia sempat diterpa kabar miring, Pamungkas berhasil bangkit. Sebelumnya, ia dan tim dituding melakukan pencurian terhadap karya dari Baptiste Virot. Hal itu memicu komentar netizen di media sosial. Dari pelajaran tersebut, ia pun mengklarifikasi hal ini dan meminta maaf atas kelalaiannya.

Menerapkan Protokol Kesehatan Meski Konser Online

Konser online Pamungkas ini rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 3 Maret 2021 mendatang. Meskipun konser ini merupakan gelaran secara daring, Pamungkas serta tim tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran. Mereka disebutkan akan melakukan penyemprotan desinfektan minimal tiga jam sebelum konser dimulai. 

Selain itu, ada pula screening suhu tubuh dan anjuran memakai hand sanitizer untuk mencegah penyebaran virus. 

Baca Juga Konser Online Gratis Ini Pecahkan Rekor Penonton Terbanyak! Seperti apa ya?

Show More

Related Articles

Back to top button