Indiekraf.com – Industri game lokal terus berkembang, salah satu studio game lokal dari Malang, Clay Game Studio, baru-baru ini telah merilis game terbarunya yang punya karakter bebek lucu dan menggemaskan. Yuk, ikuti bebek lucu ini main musik di Mirth Melody!
Tentang Mirth Melody
Mirth Melody adalah salah satu game musik kecil yang ada di dalam Mirth Island universe. Bersama karakter Dodo, si bebek dari Mirth Island, kamu akan diajak untuk main musik bersama dan melihat para hewan lainnya ikutan vibing bareng musikmu.
Game ini sederhana, kamu hanya akan diminta memilih salah satu lagu, lalu menekan tombol yang sesuai dengan nada yang diperintahkan. Musik santai dengan animasi menggemaskan menjadi daya tarik sendiri dalam game ini.
Mirth Melody berhasil membawakan suasana permainan yang sederhana melalui petikan gitarnya, hewan-hewan kecil yang turut menikmati alunan musik membuat game ini cocok dimainkan saat santai dan butuh refreshing.
Bagian dari Mirth Island Universe
Mirth Melody adalah bagian dari Mirth Island Universe, sebuah semesta hasil karangan dari Clay Game Studio dimana peran utamanya ada pada Dodo, si bebek yang katanya sedang sedih, lalu ia memutuskan untuk berpetualang dalam mengatasi kesedihannya.
Mirth Island Universe memiliki beberapa game yang salah satunya adalah Mirth Melody ini. Game-game di dalam semesta ini konsisten menunjukkan petualangan dari Dodo dengan visual yang memikat. Ini menunjukkan bahwa talenta game lokal tidak bisa dipandang sebelah mata saja.
Nah, buat kamu yang suka dengan game-game sederhana tanpa harus merasa tegang sepanjang waktu, Mirth Melody ini cocok banget buat kamu. Apalagi karakter Dodo punya visual yang sangat lucu, dengan warna-warna dari Mirth Island Universe yang menarik, bisa sambil memanjakan mata juga!
Mirth Melody kini sudah tersedia di Steam dan spesialnya, sekarang sedang gratis untuk dimainkan, lho! Yuk, segera ikuti Dodo Si Bebek main musik sama-sama di sini!
Lebih lanjut tentang game Mirth Melody
Release Date: 15 August, 2024
Developer: Clay Game Studio
Publisher: Clay Game Studio
System Requirements
Minimum:
OS: Windows 10 Version 18362.0 or higher
Processor: AMD Athlon X4 | Intel Core i5 4460
Graphics: Nvidia GTX 950 | AMD R7 370
DirectX: Version 11
Storage: 1 GB available space
Recommended:
OS: Windows 10 Version 18362.0 or higher
Processor: AMD Ryzen 3 | Intel i5 Skylake
Graphics: Nvidia GTX 970 | AMD RX 570
DirectX: Version 11
Storage: 2 GB available space