Indiekraf.com– Wisata kabupaten Malang yang kaya akan suasana alamnya memberikan banyak referensi untuk melepas penat setelah melakukan aktifitas padat setelah bekerja. Kali ini indiekraf.com mencoba memberikan referensi tempat nongkrong yang sangat cozy buat kamu.
Adalah cafe keceh yang ada di komplek wana wisata Coban Jahe, kecamatan Jabung, Kabupaten Malang. Lokasi tepat dari Kopi Keceh ini adalah Jalan Begawan, Dusun Krajan, Taji, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang.
Kata “keceh” sebenarnya diadopsi dari bahasa Jawa yang berarti bermain air dengan skala kecil menggunakan kaki. Di Kafe Keceh, pengunjung akan disuguhkan dengan konsep nongkrong kafe di tengah-tengah sungai, sehingga pengunjung dapat bercengkerama dan menikmati sajian makanan sambil berkeceh alias bermain air sungai.
Baca juga :
Traveloka Raup Pendanaan 250 Juta Dollar Untuk Bangkit Dari Pandemi
Ikuti Twitter dan Instagram, Spotify Ikut Bikin Story? Buat Apa…..
Ridwan Kamil Kenalkan Program Petani Milenial 4.0, Ini Penjelasanya!
Kafe ini berada ditengah aliran sungai jahe,yang berasal dari aliran air coban Tarzan. Kafe keceh ini dibuka mulai jam 7 pagi hingga jam 5 sore selama aliran air di sungai jahe tidak terlalu tinggi. Untuk bisa menikmati aliran air sambil nongkrong bersama kawan, kalian tinggal mengeluarkan uang sebesar Rp 10 ribu, sudah sekaligus parkir motor.
Hawa dingin yang menyegarkan, pemandangan hijau, harga makanan dan minuman yang tidak terlalu mahal, dan sensasi keceh-nya bisa sedikit mengurangi stres akan kerjaan maupun kondisi penat perkotaan.
Di tengah-tengah sungai juga disediakan beberapa meja dan kursi dari kayu untuk duduk dan meletakkan makanan serta beberapa spot foto yang unik dan menarik seperti ayunan kayu, miniatur kapal, dan sebuah jembatan.
Sajian menu yang ditawarkan di Kopi Keceh sejatinya hampir sama dengan warung pada umumnya, ada sajian kelapa muda segar yang hanya dibanderol dengan harga Rp10 ribu, minuman dingin seperti es cappuccino cincau, es jeruk, es teh, dan sejenisnya dan minuman hangat seperti teh hangat dan kopi, ada juga rujak, gado-dado, dan beberapa gorengan yang dibanderol Rp1.000 tiap satuannya.
Baca juga :
Google Akan Hapus Gmail, Drive, dan Foto Tahun Depan. Beneran?
Ikuti Twitter dan Instagram, Spotify Ikut Bikin Story? Buat Apa…..
Semua Perusahaan Membutuhkan Praktisi di Bidang User Experience (UX), Ini Alasanya!
Menurut pengelola kafe keceh, Sirojul Huda, selain suguhan suasana cafe keceh, pengunjung juga bisa menikmati keindahan coban Tarzan dan juga coban Jahe 3 yang berada di sekitar cafe serta taman.
“Kafe keceh ini mulai ada saat new normal beberapa bulan lalu. Pengunjung bisa menikmati keindahan coban Tarzan dan juga coban Jahe 3 serta taman,”kata Sirojul Huda sang pengelola.
Sementara itu salah seorang pengunjung dari Bandung, Syifa Nurul Haq yang baru kali pertama datang mengatakan jika suasana yang disajikan cukup mengasyikkan dan tentunya segar dengan pemandangan alam.
“Kali pertama ke kafe yang outdoor begini dan di tengah sungai, suasananya cukup asyik, kalau di Bandung mungkin yadi daerah Lembang. Kekafe ini yaingin cari suasana baruaja,kebetulan punya temen di Malang terus diajak kesini,” kata Syifa Nurul Haq.
Gimana guys,tertarik untuk menikmati cafe keceh bersama teman-teman maupun kekasih hati, langsung aja gaspoll