Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Industri KreatifKota Kreatif

KaTa Kreatif 2022: Cara Perkuat Industri dan Ekonomi Kreatif di Cianjur

Indiekraf.com – Dewasa ini, ada banyak pelaku kreatif yang memiliki bakat yang bisa diunggulkan kepada masyarakat. Hal ini juga bisa berdampak pada kuatnya ekosistem ekonomi kreatif di suatu daerah, lho. Seperti halnya yang terjadi di daerah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) belum lama ini melakukan pelatihan demi membantu memperkuat ekosistem tersebut dengan tajuk KaTa Kreatif 2022. Penasaran kan? Simak ceritanya di artikel berikut ini, ya!

KaTa Kreatif 2022: Cara Perkuat Industri dan Ekonomi Kreatif di Cianjur

Tahukah kamu? Untuk bisa menciptakan besarnya lapangan pekerjaan di suatu daerah, perlu ada dorongan untuk memperkuat subsektor ekonomi kreatif lho! Hal inilah yang sedang diupayakan oleh Sandiaga Uno sebagai Menparekraf bersama dengan pelaku kreatif lainnya di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat di acara KaTa Kreatif 2022. Menparekraf memiliki harapan besar agar daerah tersebut bisa menciptakan lapangan kerja secara besar, terutama di subsektor kriya, kuliner, dan fotografi.

KaTa Kreatif 2022: Cara Perkuat Industri dan Ekonomi Kreatif di Cianjur
Sumber : kemeparekraf.go.id

Ketiga hal tersebut menjadi bidang unggulan untuk bisa membangkitkan ekonomi kreatif di berbagai daerah. Selain itu, Cianjur juga dikenal sebagai daerah yang berpotensi menjadi lokasi wisata edukasi dengan adanya Situs Gunung Padang, lho. Cianjur punya keindahan alam, sumber daya manusia, dan produk-produk ekonomi kreatif dari para pengusaha yang tangguh dan membanggakan. Sehingga saya akan berjuang agar mereka bisa bertahan dan menjadi pemenang,” jelas Sandiaga.

Serangkaian Acara untuk Membangun Ekosistem Ekonomi Kreatif

Kegiatan dalam acara KaTa Kreatif 2022 sendiri terbagi menjadi beberapa sesi. Kegiatan tersebut antara lain pelatihan, pendampingan, pemasaran, hingga pelatihan pengelolaan keuangan. Hal-hal tersebut merupakan bagian penting yang tak bisa dilewatkan untuk menjadi bekal seseorang membangun ekonomi kreatif daerah. Ekosistem ekonomi kreatifnya pun sudah dipilih subsektornya oleh pihak Kabupaten Cianjur.

Harapannya, para pelaku kreatif bisa mengembangkan ilmu tersebut menjadi usaha yang sejahtera dan ‘tahan banting’. Selain itu, besar pula harapannya untuk bisa menjadikan usaha tersebut kuat dalam potensi inflasi dan resesi. Tidak sendiri, ternyata Menparekraf juga didampingi oleh Vinsensius Jemadu sebagai Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf, Staf Khusus Menparekraf Bidang Pengamanan Destinasi Wisata dan Isu-isu Strategis, dan pihak penting lainnya. 

Baca Juga Profil ‘Kota/Kabupaten’ Kreatif Kabupaten Garut

Malang Kota Kreatif, Ini lah 8 Event Kreatif Arek Malang yang Keren Abis

Show More

Related Articles