Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Tak Berkategori

Upcycled Carrots Hand Care: Cara Innisfree Rayakan Hari Bumi

Indiekraf.com – Tanggal 22 April setiap tahunnya menjadi perayaan Hari Bumi sedunia. Untuk merayakan hari tersebut, masyarakat hingga berbagai brand mencoba untuk memberikan sesuatu untuk bumi. Hal ini juga dilakukan oleh brand asal Korea Selatan, Innisfree. Mereka membuat sebuah produk yang bernama ‘Upcycled Carrots Hand Care’. Seperti apa detail produknya?

Upcycled Carrots Hand Care: Cara Innisfree Rayakan Hari Bumi
Sumber : Instagram @innisfreeindonesia

Upcycled Carrots Hand Care: Cara Innisfree Rayakan Hari Bumi

Dalam rangka merayakan Hari Bumi, Innisfree sebagai brand kecantikan asal Korea Selatan ternyata merilis produk baru nih. Berkaitan dengan Hari Bumi, mereka meluncurkan produk dengan nama ‘Upcycled Carrots Hand Care’. Tak disangka-sangka, produk ini ternyata merupakan hasil daur ulang dari wortel-wortel yang sudah jelek. 

Meskipun kualitas dari segi tampilannya sudah jelek, wortel-wortel tersebut masih bisa digunakan. Hal itulah yang mendasari Innisfree dalam membuat produk tersebut. Wortel ini didapatkan dari daerah Gujwa yang terletak di pulau Jeju, Korea Selatan. Produk dari hasil proses daur ulang ini ternyata juga sebagai upaya untuk pemanfaatan bahan baku yang berkelanjutan lho. 

Proses Daur Ulang yang Menarik

Wortel dengan kualitas tampilan yang buruk ini ternyata melewati proses daur ulang yang unik, nih. Di daerah Gujwa sendiri, setidaknya dihasilkan sebanyak 2000 ton wortel untuk memenuhi kebutuhan wortel domestik di setiap tahun. Akan tetapi, sekitar 10% dari jumlah tersebut tidak bisa dijual lantaran bentuknya yang ‘kurang cantik’. Tidak mengurangi nutrisi dan manfaatnya, wortel ini sebenarnya masih bisa digunakan.

Innisfree kemudian bekerjasama dengan I’m Jeju untuk mengatasi isu ini. Mereka memproduksi jus dari wortel-wortel tersebut dan Innisfree ajab mengambil ampas dari proses tersebut. Ampas inilah yang akan dikelola menjadi produk Upcycled Carrots Hand Care.

Kepedulian Innisfree Terhadap Isu Lingkungan Saat Ini

Innisfree memang sudah terkenal karena konsep natural dan pelestarian lingkungan yang mereka usung. Brand ini juga kerap merilis produk daur ulang lainnya untuk menjaga bumi dari segala masalah sampah di tiap tahunnya. Dari rangkaian produk Upcycled Carrots Hand Care, mereka menawarkan dua jenis produk yaitu sabun dan hand cream

Tak hanya itu, Innisfree juga sedang gencar untuk menghindari penggunaan plastik. Dengan perilisan Upcycled Carrots Hand Care, mereka juga menggunakan bungkus kertas. Bahan bungkusan untuk produk ini bahkan terbuat dari ampas green tea dan hasil daur ulang tutup botol. Keren banget, kan?

Baca Juga Kenapa Skincare Clean Beauty Lebih Mahal Harganya?

Show More

Related Articles