Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Digital KreatifIndustri KreatifPeriklananTips Kreatif

Apa Perbedaan SEO dan SEM? Ini Dia Jawabannya!

Kamu pasti pernah mendengar kata – kata SEO. Jika kamu memiliki pekerjaan di bidang blog dan website, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan kata SEO. Masih ada segelintir orang yang belum mengetahui kepanjangan dari SEO serta apa perbedaan nya dengan SEM. SEO dan SEM memang sudah cukup melekat dengan bidang digital marketing. Perbedaan di antara kedua tools tersebut pun masih menjadi tanda tanya bahkan untuk orang yang telah terjun ke dunia marketing. Mari simak penjelasan mengenai SEO dan SEM berikut ini.

1. Apa itu SEO?

SEO memiliki kepanjangan yaitu Search Engine Optimization. Dimana SEO berfungsi sebagai langkah optimasi untuk seseorang bisa mendapatkan trafik yang tinggi dari sebuah hasil pencarian yang sifatnya organik. Aspek yang terkandung di dalamnya termasuk sistem, konten dan lain – lain. SEO juga bisa membantu kamu untuk mendapatkan jenis trafik yang cocok untuk websitemu. Tools ini juga bertujuan agar situsmu mendapatkan peringkat yang tinggi di penelusuran contohnya Google. Sehingga, dengan meningkatnya pengunjung situs dapat memperluas jangkauan pelanggan yang akan kamu dapatkan.

Baca Juga

 

2. Apa itu SEM?

SEM memiliki kepanjangan Search Engine Marketing. Dengan kata lain, dengan SEM kamu akan menerapkan strategi pemasaran dengan cara berbayar. Sebagai cara untuk promosi, kamu bisa menaikkan visibilitas dari situsmu dengan menggunakan tools ini. Contoh dari tools yang berkaitan dengan SEM antata lain Pay per Click (PPC) serta Google Ads. Jadi bisa disimpulkan bahwa kegiatan yang tercakup dalam SEM adalah iklan serta pemaksimalan Search Engine Optimization (SEO).

3. Perbedaan SEO dengan SEM

Pada dasarnya, SEO sendiri merupakan komponen yang penting dalam pelaksanaan SEM. Dengan kata lain, SEM merupakan kategori yang cakupannya lebih besar, dan SEO memiliki cakupan yang lebih spesifik mengenai optimasi dari Search Engine. Dalam pelaksanaannya, SEO menggunakan keywords agar situs kamu bisa dijangkau pelanggan. Kemudian SEM akan memaksimalkan kinerja dari SEO. Nantinya, kedua tools ini akan bekerjasama untuk menjadikan situsmu mendapat trafik yang tinggi.

Itu dia perbedaan tentang SEO dan SEM. Pada akhirnya, kedua tools tersebut tidak bisa dipisahkan dalam dunia pemasaran secara digital, karena kedua hal tersebut saling berkaitan. Semoga bermanfaat ya!

Show More

Related Articles

Back to top button