Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifIndustri KreatifKabar Kreatif

Daftar Event Ekonomi Kreatif di Indonesia Tahun 2023 yang Wajib Kamu Pantengin

Indiekraf.com – Memasuki semester ke-2 di tahun 2023 ini, banyak event ekonomi kreatif yang akan dihelat di beragam daerah di Indonesia.

Hal tersebut seperti disampaikan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam situ resmi mereka.

Ekonomi kreatif sendiri, sekarang menjadi salah satu sektor unggulan di Indonesia, yang diharapkan mampu menjadi pengungkit bagi sektor ekonomi lainnya secara makro.

Lalu, bakal ada event kreatif apa sajakah di Indonesia pada sisa tahun 2023 ini? Berikut detailnya:

1. Artjog 2023

Artjog menjadi salah satu event ekonomi kreatif yang akan digelar pada tahun 2023. Artjog sendiri merupakan sebuah pameran yang menggabungkan beberapa subsektor ekonomi kreatif.

Diantaranya adalah seni rupa, seni pertunjukan, kriya, dan musik. Selain itu masih ada beberapa acara yang akan digelar pada perhelatan Artjog ini. Seperti tur kuratorial, pertemuan dengan seniman, peluncuran buku, lokakarya, hingga kegiatan untuk anak-anak.

Di tahun ini, Artjog sendiri akan mengusung tema “Motif Lamaran”. Maksud dari tema ini adalah menggabungkan ide-ide pola karya seniman lalu diungkapkan maksud dan motivasi karya mereka.

Motif ini merupakan metodologi yang diambil dari tim kuratorial dalam menggali motivasi serta praktik berkesenian melalui beberapa cara. Seperti kontak, diskusi dan silaturahmi dengan seniman yang bersangkutan.

Gelaran Artjog ini menaungi seniman lintas generasi dari berbagai daerah di Indonesia. Dalam gelaran ini, semua seniman bisa memamerkan beragam produk atau karya originalnya. Meski begitu, tetap hal tersebut harus melalui proses seleksi yang ketat.

Jadwal Artjog 2023
Tanggal: 30 Juni – 27 Agustus 2023
Lokasi: Jogja National Museum, Yogyakarta

2. Jakarta Fair Kemayoran 2023

Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan event Jakarta Fair. Event ini menjadi pameran ekonomi kreatif terbesar, terlengkap dan terlama se-Asia Tenggara. Event yang satu ini rutin digelar dalam rangka merayakan hari ulang tahun Jakarta.

Di tahun ini, Jakarta Fair mengusung tema “Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan dalam Negeri dan Ekspor Pasar Dunia” dan sub-tema “Warga Bangsa Indonesia Meningkatkan Kreativitas Produk – Produk Indonesia dan Berjuang Terus Sampai Sukses – Indonesia Jaya, Rakyatnya Sejahtera”.

Dalam gelaran Jakarta Fair ini, terdapat beragam acara yang akan disajikan. Seperti, pameran, acara hiburan, pesta kembang api dan diskon produk serta konser musik ratusan musisi tanah air.

Jadwal Jakarta Fair 2023
Tanggal: 14 Juni – 16 Juli 2023
Senin – Kamis: 15.30 – 22.00 WIB
Jumat: 15.30 – 23.00 WIB
Sabtu, Minggu, dan Libur Nasional: 10.00 – 23.00 WIB
Lokasi: JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat

3. Indonesia Comic Con

Bagi Anda yang suka komik dan gim, tentu jangan melewatkan event yang satu ini. Dalam Indonesia Comic Con ini, menggabungkan beberapa subsektor ekonomi kreatif. Diantaranya adalah pengembang permainan, penerbitan, aplikasi, hingga film, animasi dan video. Di event ini, Anda akan disuguhkan dengan berbagai budaya populer. Seperti komik, cosplay, action figure, hingga rilisan gim-gim terbaru.

Jadwal Indonesia Comic con
Tanggal: 23-25 Juni 2023
Jumat: 12:00 – 22:00 WIB
Sabtu – Minggu: 10:00 – 22:00 WIB
Lokasi: Jakarta Convention Center (JCC) Hall A dan B, Jakarta Pusat

SIMAK PULA:

4. Indo Leather & Footwear

Indo Leather & Footwear, menjadi salah satu event ekonomi kreatif yang akan digelar pada tahun 2023. Dalam event yang bertaraf internasional ini, akan menampilkan beragam produk dari pengrajin kulit terbaik di Indonesia.

Dikabarkan event ini akan diikuti oleh 110 peserta dengan target 5.000 pengunjung dari beberapa negara. Dalam event ini, Anda akan disuguhkan dengan bergam produk fashion pria maupun wanita. Seperti, sepatu, jaket dan aksesori yang terbuta dari kulit. Tidak hanya itu, Anda juga dapat menyaksikan langsung teknologi cara pembuatan sepatu kulit.

Jadwal Indo Leather & Footwear
Tanggal: 3-5 Agustus 2023
Lokasi: JIExpo Kemayoran, Jakarta

5. Inacraft

Terdapat event ekonomi kreatif subsektor kriya yang akan digelar di tahun 2023 ini. Event ini bertajuk The 23nd Jakarta International Handicraft Trade Fair (INACRAFT 2023). Bagi Anda yang menyukai karya seni kriya tentu jangan melewatkan event yang satu ini.

Tahun ini, Inacraft mengusung tema “From Smart Village to Global Market”. Dalam event ini akan memamerkan beberapa produk ekonomi kreatif subsektor kriya dari seluruh Indonesia. Seperti, kain batik, tenun, aksesori, sepatu, hingga furniture rumah tangga.

Jadwal Inacraft
Tahun ini Inacraft digelar sebanyak dua kali.
Tanggal: 1 – 5 Maret 2023 dan 2 – 6 Oktober 2023
Waktu: 10.00 – 21.00 WIB
Lokasi: Balai Sidang JCC Senayan, Jakarta

6. Kustomfest

Kustomfest merupakan salah event tahunan festival custom culture terbesar di Indonesia yang menghadirkan kolaborasi antara subsektor pertunjukan musik dengan seluruh pelaku industri kreatif custom culture Indonesia dan global. Salah satu misi dari Kustomfest menjadi mesin penggerak lahirnya generasi dan karya baru sebagai identitas custom culture di Indonesia.

Jadwal Kustomfest
Tanggal: 7 – 8 Oktober 2023
Lokasi: Jogja Expo Center Hall

Itulah tadi ulasan mengenai beberapa rekomendasi event ekonomi kreatif yang akan digelar di Indonesia tahun 2023. Semoga bermanfaat. (

Show More

Related Articles