Indiekraf.com- Era jaringan 5G sebentar lagi bakal dirasakan oleh warga Indonesia, hal itu setelah Telkomsel membuka gerbang era 5G setelah mengantongi izin commercial permit dari Kementerian Kominfo.
Telkomsel mulai menggelar jaringan 5G secara serentak pada 27 Mei 2021 lalu di enam titik di Jabodetabek. Meski baru akan dijalankan di wilayah Jabodetabek, namun nantinya kota-kota besar lainnya juga bakal merasakannya.
Telkomsel bakal membuka jaringan 5G pada pita frekuensi 2,3 GHz, lebar pitanya adalah 30 GHz sehingga akan digelar di 2300 MHz hingga 2330 MHz.
Baca juga:
Untuk bisa merasakan jaringan 5G itu, tentunya masyarakat membutuhkan perangkat smartphone yang mumpuni. Lalu kira-kira smartphone yang seperti apa yang bisa menjalankan jaringan itu. Melansir dari berbagai sumber, berikut ada 8 smartphone android yang sudah bisa menjalankan jaringan 5G tersebut.
1.OPPO Reno5 5G (kisaran Rp 6.000.000)
2.OPPO A74 5G (kisaran Rp3.699.000)
3.OPPO Find X2 (kisaran Rp14.999.000)
4.OPPO Find X2 Pro (kisaran Rp17.999.000)
5.Vivo X60 5G ( kisaran Rp7.999.000.)
6.Vivo X60 Pro 5G (kisaran Rp9.999.000)
7.Vivo V21 5G ( kisaran Rp5.800.000)
8.Huawei Mate 40 Pro ( kisaran Rp 16.000.000)
Baca juga :
Meski smartphone tersebut sudah memiliki kemampuan untuk menjalankan di jaringan 5G namun masih harus menunggu pembaruan software over the air atau OTA. Hal itu bertujuan untuk membuka kunci atau unlock 5G terlebih dahulu.
Terkait pembaruan OTA tersebut ,regulator nampaknya masih belum menggulirkannya. Dan hingga saat ini pengguna bisa menggunakan kartu uSIM atau kartu SIM 4G agar bisa terkoneksi ke jaringan 5G.