Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
FotografiIndustri KreatifInsightKabar Kreatif

Menajubkan! Inilah Foto Dengan Resolusi 3.200 Megapixel Pertama di Dunia

Indiekraf.com – Ilmuan telah berhasil membuat sebuah kamera raksasa yang mampu mengambil foto dengan resolusi hingga 3.200 megapixel pertama di dunia. Kamera tersebut nantinya akan menjadi kamera masa depan dari Vera C. Rubin Observatory, sebuah observatorium astronomi yang ada di Chili.

Foto via scitechdaily.com
Foto via scitechdaily.com

Para ilmuan dari departemen Energy’s SLAC National Accelerator Laboratory telah melakukan uji coba untuk mengambil foto menggunakan kamera raksasa tersebut. Hasil yang didapatkan sangat menajubkan. Foto yang didapat berukuran sangat besar. Bahkan, untuk menampilkan satu foto dengan ukuran penuh membutuhkan 378 layar TV dengan resolusi 4K.

Baca juga Game Boy Ini Bisa Dimainkan Tanpa Baterai, Kok Bisa?

Dengan resolusi yang sangat tinggi ini, kita bahkan bisa melihat bola golf dari jarak 15 mil atau sekitar 2400 meter dengan jelas. Kamera ini dan alat pendukung lainya akan segera mendorong penelitian astrofisika baru yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Foto via scitechdaily.com
Foto via scitechdaily.com

Nantinya, kamera tersebut akan dipasang di Rubin Observatory yang ada di Chili untuk meneliti gambar panorama langit secara lengkap selama 10 tahun. Hasil observasi gambar langit tersebut nantinya akan dimasukkan ke Rubin Observatory Legacy Survey of Space and Time (LSST), sebuah katalog galaksi lengkap dan pergerakan objek astrofisika yang tak terhitung jumlahnya.

Kamera raksasa yang selanjutnya disebut dengan kamera LSST ini akan memungkinkan Rubin Observatory untuk membuat film astronomi terbesar sepanjang sejarah dan mampu menjelaskan beberapa misteri tentang alam semesta seperti bagian gelap dari luar angkasa hingga dark energy.

Baca juga Heboh! Elon Musk Lakukan Percobaan Menanamkan Cip Komputer ke Otak Makhluk Hidup

Dikutip dari scitechdaily.com, Direktur observatorium SLAC National Accelerator Laboratory, Steven Kahn menyebutkan kamera ini adalah penemuan yang paling signifikan.

“This achievement is among the most significant of the entire Rubin Observatory Project. The completion of the LSST Camera focal plane and its successful tests is a huge victory by the camera team that will enable Rubin Observatory to deliver next-generation astronomical science.”

“Pencapaian ini termasuk yang paling signifikan dari keseluruhan proyek yang ada di Rubin Observatory. Penyelesaian bidang fokus Kamera LSST dan pengujiannya yang berhasil adalah kemenangan besar oleh tim kamera yang akan memungkinkan Rubin Observatory menghadirkan ilmu astronomi generasi mendatang. ” ujar Kahn.

Penulis: Achmad Faridul Himam

Referensi

[1] World’s Largest Digital Camera Snaps First 3,200-Megapixel Images – Will Explore Cosmic Mysteries

Show More

Related Articles