Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Acara KreatifIndustri KreatifKabar KreatifMbois MediaMusikSeni PertunjukanSeni Rupa

Puluhan Galeri se-Asia Tenggara Pamerkan Karya Terbaik di Art Jakarta 2024

Indiekraf.com – Art Jakarta kembali hadir di tahun 2024 dengan pameran seni kontemporer yang memamerkan karya terbaik dari puluhan galeri se-Asia Tenggara. Tahun ini, Art Jakarta menghadirkan 73 peserta dengan beragam karya seni yang mencerminkan kekayaan budaya dan inovasi seni dari berbagai negara. 

Menjadi ajang pertemuan para seniman, kolektor, hingga penggemar seni rupa

Art Jakarta menjadi ajang pertemuan para seniman, kolektor, dan penggemar seni rupa dalam menikmati karya-karya terbaik dan inovatif dari peserta pameran. Sebagai forum yang dinamis bagi para stakeholder seni di Asia, ajang ini tidak hanya menawarkan pameran instalasi seni saja, melainkan juga dilengkapi dengan program-program khusus yang berkaitan dengan tren dan isu terkini dalam seni.

Dihadiri 73 peserta se-Asia Tenggara

Ajang terkemuka ini telah ada sejak tahun 2019 lalu. Peserta Art Jakarta di tahun 2024 ini berasal dari 73 galeri terkemuka di seluruh Indonesia dan Asia Tenggara serta mancanegara lainnya.

KHANKHALAEV GALLERY – Sumber foto: artjakartapresents via Instagram

73 peserta tersebut terbagi ke dalam 39 galeri nasional dan 34 galeri internasional dari berbagai negeri, termasuk Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Vietnam, China, Korea Selatan, Jepang, Taiwan, Rusia, dan Australia. 

Sumber foto: artjakartapresents via Instagram

Daftar galeri yang berpartisipasi dalam Art Jakarta 2024 

Berikut beberapa galeri yang berpartisipasi dalam Art Jakarta 2024: A+ Works of Art, All About Art Gallery, Art+ Temporary, Art Agenda, Art:1, ArtSerpong Gallery, ArtSociates, Artspace House, Asian Art Platform, Baik Art, B-tree Gallery, CAN’s Gallery, C Square Gallery, CGartspace, Contemporary Tokyo, D Gallerie, Equator Art Projects, Easelly, Facade, Gajah Gallery, GALLERY YEH, Galeri Ruang Dini, Galeri Zen1, Galeri OVO, Gallery VER, Grey Art Gallery, dan berikut galeri-galeri lainnya:

Line up gallery di Art Jakarta 2024

Program-program menarik Art Jakarta 2024

Salah satu ajang seni terbesar se-Indonesia dan Asia Tenggara ini menampilkan berbagai karya seni melalui program-program khusus. Merangkum dari laman Event Guide, berikut merupakan program khusus tersebut:

AJ Spot, sebuah platform untuk presentasi instalasi seni istimewa yang dirancang oleh empat seniman kawakan; Iwan Yusuf, Syaiful Garibaldi, Tisna Sanjaya, dan Timoteus Anggawan Kusno.

AJX, program kolaborasi Art Jakarta dengan berbagai lembaga seperti ISI Denpasar (Bali), Malaysia Pavilion (Kuala Lumpur), dan Eugene Museum (Eugene Kangawa).

AJ Scene, ditujukan kepada kolektif seniman, studio, dan proyek untuk mempresentasikan publikasi mereka.

Play by UOB Indonesia, ruang yang dirancang untuk kreativitas anak-anak dengan panduan dari Ni Nyoman Sani, pemenang UOB Painting of the Year 2023.

AJ Talks, platform dialog antar pakar, pengamat, seniman, kolektor, dan kurator dengan menghadirkan Hyphen, Galeri Nasional, Penerbit Gang Kabel, IVAA (Indonesia Visual Art Archive), dan UOB Indonesia.

Selain itu juga menampilkan film premiere, live music performance, dan diskusi buku. Dengan tawaran kegiatan yang menarik tersebut, ajang ini bertujuan untuk mendorong apresiasi lebih dalam terhadap seni kontemporer dan memperkuat komunitas seni lokal dan internasional. Art Jakarta akan cocok banget buatmu yang memiliki minat besar terhadap seni.

Didukung Mitra Kunci 

Lebih dari sekadar pameran seni dengan ragam program menarik, Art Jakarta juga didukung oleh Mitra Kunci yang akan menyajikan presentasi istimewa dari para seniman terkemuka seperti berikut:

SUPERMUSIC (SUPERMUSIC Superstars Winner), Smeg (kolaborasi dengan Dolce & Gabbana dengan karya berjudul “Frigorifero d’arte”), Roca (“Naked Tone”/this/PLAY), iForte (“DataFlesh”/Eldwin Pradipta),  Taco (“In Collaboratio Veritas”/indieguerillas), Blue Label, (“Immaculate Virtue”/HONF), MINI, (“Ketok Mejik”/Erwin Windu Pranata), Artotel Wanderlust (“Pelantang 20.20.000 Hertz”/Uji “Hahan” Handoko), Vinilon x Stanley (“Hydrogrid, Hydrated”/Pallete Studio), dan RMHC yang menyajikan lelang tertulis untuk amal yang menampilkan karya seni dari seniman terkenal; Abenk Alter, Arifin Nief, Darbotz, Diana Puspita Putri, Made Wianta, Muklay, Nue Prastowo, Pande Giri, Richard Schmidt, dan Rizal Hasan.

Jadwal dan tiket Art Jakarta 2024

Buat kamu pencinta seni kontemporer, siap-siap untuk mengunjungi Art Jakarta 2024 yang dilaksanakan pada 4 – 6 Oktober 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Kamu bisa menggunakan transportasi umum untuk menuju venue Art Jakarta, seperti Transjakarta, KRL, maupun MRT. Tiket pameran bisa kamu dapatkan melalui artjakarta.com

Jadi, bagi kamu yang ingin terlibat lebih dalam dengan dunia seni, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Art Jakarta 2024. Ini adalah waktu yang tepat untuk merayakan kreativitas, mengeksplorasi inovasi, dan bertemu dengan komunitas seni yang beragam. Dapatkan tiketmu dan siapkan diri untuk menikmati segala yang ditawarkan oleh pameran seni terkemuka ini!

Baca juga:

Show More

Related Articles

Back to top button