Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Digital KreatifIndustri KreatifKabar KreatifKreatif TourismWisata Kreatif

Super Air Jet: Maskapai Penerbangan Baru Siap Mengudara!

Indiekraf.com – Di tengah ujian pandemi COVID-19, kini salah satu maskapai penerbangan hadir di Tanah Air. Super Air Jet, maskapai terbaru di Indonesia, siap beroperasi. Hal ini tentu jadi kabar mengejutkan di tengah ‘kelabu’ nya dunia penerbangan Indonesia. Seperti apakah maskapai penerbangan terbaru ini?

Super Air Jet: Maskapai Penerbangan Baru Siap Mengudara!

Maskapai penerbangan terbaru telah muncul di Indonesia. Sempat mengalami pasang surut, kini dunia penerbangan menyuguhkan berita terhangat tentang maskapai ini. Dinamai Super Air Jet, kabarnya mereka sudah siap mengudara. Mereka bahkan sudah mengantongi sertifikat izin operasional komersial. 

Sertifikat tersebut biasa disebut dengan Air Operator Certificate (AOC), dan mereka mendapat sertifikat dengan tipe Airbus 1320. Meski terbilang baru, kehadiran maskapai ini justru banyak membuat masyarakat penasaran lho. Pasalnya, beberapa waktu belakangan memang dunia penerbangan Tanah Air tengah mengalami masa ‘surut’.

Super Air Jet Sudah Mengantongi Sertifikat Terbang

Saat ini, maskapai Super Air Jet sudah berhasil mengantongi sertifikat terbang yaitu Air Operator Certificate atau AOC. Kemunculan mereka tentu menjadi tanda tanya besar bagi masyarakat. Mengapa di tengah pandemi seperti sekarang mereka justru merilis maskapai terbaru?

Pengamat dari Arista Indonesia Aviation Center atau AIAC pun menilai keputusan tersebut adalah hal yang tepat. Arista Atmadjati selaku pengamat tersebut menilai bahwa maskapai tersebut sengaja mengambil ‘momen’. Momentum tersebut bisa membawa ke arah lonjakan bisnis penerbangan jika pandemi telah mereda nanti.

Akan Siap Bersaing Saat Pandemi Mulai Surut

Arista mengungkapkan bahwa keadaan seperti sekarang membawa maskapai Super Air Jet ke keadaan normal. Dikutip dari USS Feed, Arista mengungkapkan perihal tersebut. “Maskapai ini mempersiapkan keadaan saat normal, jadi saat itu, penumpang recover dia sudah siap bersaing. Jadi kayak maskapai lain lagi sekarat berdarah-darah sekarang, 3 tahun lagi baru bisa ancang-ancang. Nah dia udah dari sekarang ini siap-siap ancang-ancang lari,” jelas Arista.

Baca Juga Urban Air Buat Tur Helikopter untuk Dukung Pariwisata Bali

Salut! Kekurangan Ini Tak Halangi Louis Liang Ciptakan Keindahan Batu Love Garden

Show More

Related Articles