Selamat Datang di Indiekraf Media - Kunjungi Juga Studio Kami untuk Berkolaborasi lebih Keren :)

Menuju Indiekraf Studio
Industri KreatifWisata Kreatif

Wisata Ke Bromo Tetap Buka Meski Malang Masuk Wilayah PPKM

Indiekraf.com-Kondisi Malang raya dengan status PPKM Level 3 telah diberlakukan, meski demikian tak lantas membuat wisata ke taman Nasional Bromo Tengger Semeru  (TNBTS) ditutup. Hal ini disampaikan oleh Humas TNBTS, Syarif Hidayat. Menurut Syarif, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru masuk dalam 4 wilayah yakni Kabupaten Malang, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, dan Kabupaten Lumajang.

“Karena ketiga kawasan penyangga itu masih berstatus PPKM Level 2. Kalaupun ditutup seperti sebelumnya nanti akan repot, letak wisata kebanyakan di Pasuruan, Probolinggo, dan Lumajang, jadi kabupaten Malang hanya sebagai akses masuk saja untuk menuju kesana,”ujar Syarif melansir dari suryamalang.com.

Baca juga:

Meski dibuka selama PPKM, Syarif mengatakan jika kunjungan wisata tetap dibatasi yakni hanya 50 persen. Untuk kuota kunjunan wisata di Bukit Cinta berjumlah 62 orang, Bukit Kedaluh 214 orang, Penanjakan Bromo 444 orang, Mentigen 110 orang dan Savana Teletubies 638 orang per hari.

“Protokol kesehatan akan dijalankan secara ketat seperti menyediakan tempat cuci tangan, menggunakan masker dan memiliki aplikasi peduli lindungi. Pengunjung juga wajib vaksin minimal satu kali,”ungkap Syarif.

Show More

Related Articles