Indiekraf.com | Industri kreatif di Kota Malang memang tak henti-hentinya menciptakan produk dan startup yang berkualitas. Salah satu subsektor prioritas yang didukung oleh pemerintah Kota Malang adalah Film Video dan Animasi. Nah kali ini Mimin Indiekraf bakal mereview sebuah startup animasi yang ada di Kota Malang, Roleplay Studio.
Roleplay studio (CV Roleplay Semesta) didirikan pada November 2014. Didirikan oleh Agus Setyawan dan Deni Prasetyo. Roleplay fokus pada konten untuk video komersial, film animasi dan juga seri animasi atau konten digital.
https://www.youtube.com/watch?v=q4wnLD0MeSY
Di era digital ini, bisnis memerlukan media promosi online dan konten visual, oleh karena itu Roleplay berusaha untuk memberikan layanan yang memuaskan bagi klien. Jenis layanan yang diberikan oleh Roleplay studio antara lain explainer video, commercial animation video, 2D/3D animation series, dan 3D animation Movie.
Beberapa klien yang dikerjakan oleh roleplay studio antara lain Explainer untuk produk Samsung, Jenius, Asian Games Animasi versi PGN (Perusahaan Gas Negara) dan masih banyak lagi klien dari dalam dan luar negeri. Selain itu Roleplay Studio juga memiliki IP (Intelectual Property) yakni Series Animasi Berjudul Indekos dan Experiment.
Kalian ingin Startup Kalian diulas di Indiekraf.com ?
Langsung isi form yang ada di link berikut ya ..
Form Publikasi Pelaku Ekraf Malang